Gorontalo, Senin (10/11) bertempat dilapangan upacara, BPK RI Perwakilan Provinsi Gorontalo mengadakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 10 Nopember 2014 yang dimulai pada pukul 07.45 WITA., bertindak sebagai inspektur upacara Kepala Perwakilan Bingkros Hutabarat . Upacara diikuti oleh seluruh pegawai BPK RI Perwakilan Provinsi Gorontalo serta upacara berjalan dengan hikmat.
Sejarah perjalanan bangsa dan Negara Indonesia menunjukan bahwa untuk mendirikan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) diperlukan perjuangan panjang. NKRI tidak akan bisa berdiri menjadi negara yang merdeka berdaulat dan terhormat seperti saat ini, tanpa perjuangan para pejuang, pendiri bangsa dan pahlawan yang telah mengorbankan jiwa, raga, pikiran serta hartanya. Sikap Kepahlawanan merupakan sebuah perwujudan tindakan dan pengorbanan yang penuh militansi, sikap kesetiakawanan sosial adalah perwujudan dari kepekaan sosial atau bathin.Kita harus memaknai semua itu bukan hanya sekedar ungkapan saja, tetapi harus dijadikan sebagai kekuatan moral yang dapat diterapkan disemua aspek kehidupan berbagsa dan bernegara untuk Indonesia pada masa kini dan mendatang. Peringatan Hari Pahlawan tahun 2014 ini mengambil tema besar “Pahlawanku Idolaku”, demikian isi sambutan Menteri Sosial RI yang dibacakan oleh Inspektur Upacara.